Siregar, Ade Asnawi (2019) Penerapan layanan Internet Banking dalam kelancaran transaksi nasabah pada PT. Bank Muamalat kantor cabang pembantu Binjai. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan.
|
Text
SKRIPSI ADE ASNAWI SIREGAR.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penerapan internet banking dalam kelancaran transaksi nasabah pada PT. Bank Muamalat kantor cabang pembantu Binjai. Dan untuk mengetahui apa kendala layanan internet banking pada PT. Bank Muamalat kantor cabang pembantu Binjai. Penelitian ini dilakukan di Bank Muamalat Binjai yang berlokasi di Komplek Binjai Super Mall Blok GR- 05 Kota Binjai, Sumatera Utara, kode pos 20228. Pada tanggal 21 Okteber sampai 8 November 2019, Jenis penelitian yang dilakukan menggunakan pendekatan Kualitatif, yaitu data dalam bentuk deskriptif yang diperoleh dari hasil observasi, wawancara dan dokumentasi informasi tentang nasabah yang menggunakan internet banking pada PT. Bank Muamalat Kcp Binjai. Dalam penelitian ini, peneliti mengambil 30 sampel nasabah yang menggunakan internet banking secara aktif atau mereka memang menerapkan internet banking dalam bertransaksi. Peneliti mengumpulkan data dengan teknik triangulasi dan melakukan uji keabsahan data sebelum menarik kesimpulan. Hasil penelitian tersebut dari 30 sampel sebanyak 90% menyetujui bahwa transaksi menjadi lancar dengan menggunakan internet banking
Jenis Item: | Skripsi (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kelancaran Transaksi Nasabah, Internet Banking |
Subjects: | 2X4 FIQH > 2X4.2 Muamalah > 2X4.27 Bank |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah S1 > Skripsi |
Pengguna yang mendeposit: | Mrs Yuliarita Yuliarita |
Date Deposited: | 07 Feb 2022 08:46 |
Last Modified: | 07 Feb 2022 08:46 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/13599 |
Actions (login required)
View Item |