Pengintegrasian Nilai-Nilai Agama Islam pada Pembelajaran di Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Sihapas Kecamatan Sihapas Barumun Kabupaten Padang Lawas

Harahap, Henrawansyah (2016) Pengintegrasian Nilai-Nilai Agama Islam pada Pembelajaran di Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Sihapas Kecamatan Sihapas Barumun Kabupaten Padang Lawas. Masters thesis, Pascasarjana UIN Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
Tesis Henrawansyah Harahap.pdf

Download (786kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana proses pengintegrasian, metode pengintegrasian, sarana dan prasarana pengintegrasian serta media pendukung pengintegrasian nilai-nilai agama Islam pada pembelajaran di SMA Negeri 1 Sihapas Kecamatan Sihapas Barumun Kabupaten Padang Lawas. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Subjek penelitian ini yaitu SMA Negeri 1 Sihapas Kecamatan Sihapas Barumun Kabupaten Padang Lawas. Data yang telah terkumpul di analisis dengan menggunakan asnalisis deskriptif kualitatif yaitu data yang telah terkumpul sebagaimana adanya disusun, diinterpretasikan kemudian dinalisis, untuk selanjutnya diambil kesimpulan. Penelitian ini menemukan bahwa proses pengintegrasian nilai-nilai agama Islam adalah dengan cara membiasakan peserta didik mulai dari pagi hari sebelum masuk kelas diadakan latihan ceramah di hadapan guru dan semua peserta didik. Selanjutnya masuk ke dalam kelas sebelum memulai pelajaran tadarusan/membaca Alquran dan doa dulu baru memulai pelajaran. Pada saat istirahat jam pertama dipergunakan latihan membaca tahtim dan kegiatan menghapal doa. Pada saat istirahat jam kedua melakukan shalat zuhur walaupun dilakukan tidak berjamaah. Dari segi metode pengintegrasian nila-nilai agama Islam pada pembelajaran ada beberapa metode, yaitu metode ceramah, diskusi, metode tanya jawab, pemberian tugas (resitasi), dan metode mengaitkan materi pembelajaran dengan ayat Alquran maupun ḥadītṡ. Sarana dan prasarana terdapat ruang kelas, perpustakaan, laboratorium komputer dan halaman sekolah. Media pendukung pengintegrasian nilai-nilai agama Islam pada pembelajaran Alquran, Alquran terjemah, Buku surat yasin, Buku Fikih Islam, Mikrofon/ pengeras suara dan laptop.

Jenis Item: Skripsi (Masters)
Subjects: 2X7 FILSAFAT DAN PERKEMBANGANNYA > 2X7.3 Pendidikan Islam
Divisions: Program Pasca Sarjana > Program Magister > Pendidikan Agama Islam
Pengguna yang mendeposit: Mr. Imran Benawi
Date Deposited: 09 Mar 2017 08:43
Last Modified: 09 Mar 2017 08:43
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/1348

Actions (login required)

View Item View Item