Penggunaan Aplikasi Belanja Online Dalam Perubahan Sikap Masyarakat Kaum Ibu-Ibu Di Desa Tanjung Baru Kecamatan Tanjung Morawa Kabupaten Deli Serdang

Ramadan, Sahru (2021) Penggunaan Aplikasi Belanja Online Dalam Perubahan Sikap Masyarakat Kaum Ibu-Ibu Di Desa Tanjung Baru Kecamatan Tanjung Morawa Kabupaten Deli Serdang. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI SAHRU RAMADAN S.Sos.I.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penggunaan aplikasi belanja online dalam perubahan sikap masyarakat kaum ibu-ibu di Desa Tanjung Baru Kecamatan Tanjung Morawa Kabupaten Deli Serdang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode pendekatan kualitatif, metode yang dilaksanakan terkait fenomena atau keadaan di lapangan dengan teknik pengumpulan data dari informan penelitian. Terdapat lima informan dalam penelitian ini yaitu ibu Resi Eva Masdiana Sari, ibu Asmi Sipayung, ibu Sartika Padang, ibu Hasnah Sipayung, ibu Erni Jumiana. Teknik pengumpulan data melalui wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian yang ditemukan peneliti sebagai berikut, terdapat dua dampak dalam perubahan sikap kaum ibu-ibu yang diakibatkan oleh penggunaan aplikasi belanja online yaitu (1) Dampak positif yang mempengaruhi perubahan sikap kaum ibu-ibu di Desa Tanjung Baru Kecamatan Tanjung Morawa yaitu kaum ibu- ibu kini merasakan kenyamanan, kaum ibu-ibu tidak perlu ribet dan repot dalam berbelanja karena sudah dimudahkan dengan aplikasi belanja online sehingga kini ibu-ibu memiliki sikap yang santai, merasa aman dalam berbelanja. Kaum ibu-ibu juga tidak perlu mengeluarkan tenaga, pergi jauh berbelanja dan waktu yang digunakan lebih efisien. (2) Dampak negatif yang mempengaruhi perubahan sikap kaum ibu-ibu yaitu sikap yang cenderung boros mengakibatkan lunturnya sikap hemat. Sikap konsumtif yang lebih dibandingkan sikap produktifitasnya. Selain itu dampak negatifnya yaitu sikap impulsif, anti-sosial, dan berbelanja cenderung dikarenakan kegengsian.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 300 Social sciences > 303 Social processes
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Komunikasi dan Penyiaran Islam > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Nurul Hidayah Siregar
Date Deposited: 19 Jan 2022 07:58
Last Modified: 19 Jan 2022 07:58
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/13223

Actions (login required)

View Item View Item