Perlindungan hukum terhadap pembeli hardware computer di Kecamatan Medan Marelan (Tinjauan terhadap konsep Wabah Az Zuhaili tentang Khiyar syarat dan Undang-Undang No.8 Tahun 1999 Tentang Perlindungan Konsumen)

Badrina, Badrina (2020) Perlindungan hukum terhadap pembeli hardware computer di Kecamatan Medan Marelan (Tinjauan terhadap konsep Wabah Az Zuhaili tentang Khiyar syarat dan Undang-Undang No.8 Tahun 1999 Tentang Perlindungan Konsumen). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI BADRINA.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Jual beli hardware computer yang terdapat jangka waktu garansi atau khiyar syarat yang terjadi dilapangan tidak sesuai menurut Wahbah Az-Zuhaili dan Undang-Undang No.8 Tahun 1999. Dalam penelitian ini dikemukakan inti permasalahan sebagai berikut: Bagaimana konsep khiyar syarat menurut Wahbah Az zuhaili. Bagaimana penerapan pelaksanaan akad khiyar syarat pada jual beli hardware computer di kecamatan medan marelan. Bagaimana bentuk perlindungan hukum terhadap pembeli hardware computer di Kecamatan Medan Marelan ditinjau dari perspektif Wahbah Az zuhaili dan Undang Undang No.8 Tahun 1999 tentang perlindungan konsumen. Jenis penelitian ini adalah penelitian yuridis empiris dengan metode penelitian lapangan (field research) yang digabungkan dengan metode penelitian pustaka (library research). Sehubungan dengan tipe penelitian yang digunakan yakni yuridis empiris maka pendekatan yang dilakukan adalah pendekatan sosiologis (sociological approach) dan menggunakan pendekatan konsep (conceptual approach). Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara dan studi dokumen. Dari penelitian diketahui bahwa perlindungan hukum terhadap pembeli hardware computer di Kecamatan Medan Marelan yang terdapat Khiyar Syarat tidak sesuai sebab Wahbah Az-Zuhaili mengharuskan adanya ganti rugi ketika pihak penjual melakukan wanprestasi terhadap pembeli. Pembeli dapat menuntut haknya sebagai konsumen, apabila pihak penjual wanprestasi terhadap pihak konsumen sehingga pihak konsumen dapat menuntut ke jalur pengadilan

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 2X4 FIQH > 2X4.2 Muamalah > 2X4.21 Jual beli
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Muamalah > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Nurul Hidayah Siregar
Date Deposited: 14 Jan 2022 08:10
Last Modified: 14 Jan 2022 08:10
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/13133

Actions (login required)

View Item View Item