Pengaruh Pembiayaan Murabahah Terhadap Peningkatan Kesejahteraan Nasabah Pelaku UMKM Pada PT. Bank SUMUT Cabang Syariah Kota Tebing Tinggi

Putri, Dian Anisha (2021) Pengaruh Pembiayaan Murabahah Terhadap Peningkatan Kesejahteraan Nasabah Pelaku UMKM Pada PT. Bank SUMUT Cabang Syariah Kota Tebing Tinggi. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
Skripsi DIAN ANISHA PUTRI Bismillah final (1).pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Bank syariah adalah lembaga keuangan perbankan yang operasionalnya dan produknya dikembangkan berdasarkan landasan Al-Qur’an dan Hadist Nabi saw. Akad pembiayaan yang paling banyak diminati dan dominan di perbankan Syariah adalah pembiayaan dengan akad murabahah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pembiayaan murabahah pada PT. Bank SUMUT Cabang Syariah Tebing Tinggi terhadap peningkatan kesejahteraan UMKM. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kuantitatif. Sampel penelitian ini adalah total sampling yaitu jumlah nasabah pelaku UMKM yang menggunakan pembiayaan murabahah sebanyak 22. Pengumpulan data menggunakan lembar kuesioner yang dianalisa dengan menggunakan model regresi linier berganda. Hasil uji t menunjukkan bahwa tingkat signifikansi pada variabel pembiayaan murabahah (X) adalah sebesar 0,000 < 0,05 artinya pembiayaan murabahah (X) secara parsial berpengaruh signifikan terhadap peningkatan kesejahteraan nasabah pelaku UMKM. Sedangkan ujisimultan F diperoleh nilai signifikansisebesar 0,000 < 0,05, maka dapat disimpulkan bahwa pembiayaan murabahah secara simultan berpengaruh positif. Uji koefisien determinasi dipeorleh bahwa variabel pembiayaan murabahah sebesar 0,904 atau 90,4 %. Sedangkan sisanya sebesar 9,6% merupakan pengaruh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Persamaan regresi linier diperoleh bahwa Y = 1,615 + 0,101x + e. Kesimpulannya adalah ada pengaruh pembiayaan murabahah pada PT. Bank SUMUT CabangSyariah Tebing Tinggi terhadap peningkatan kesejahteraan UMKM. Makadisarankan kepada PT. Bank SUMUT Syariah Cabang Tebing Tinggi untuk terus dipertahankan dan terus ditingkatkan agar nasabah tetap setia pada produk-produknya. Semoga kedua belah pihak bisa saling menjaga dan membantu bahwa produk ini akan selalu baik sampai masa depan

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 2X6 SOSIAL DAN BUDAYA > 2X6.3 Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah S1 > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Mrs Siti Masitah
Date Deposited: 13 Jan 2022 05:05
Last Modified: 13 Jan 2022 05:05
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/13084

Actions (login required)

View Item View Item