Epidemiologi Spasial Kasus Tuberkulosis (TB) Paru Anak Di Kota Medan Tahun 2016-2020

Pratiwi, Dini (2021) Epidemiologi Spasial Kasus Tuberkulosis (TB) Paru Anak Di Kota Medan Tahun 2016-2020. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI DINI PRATIWI_EPIDEMIOLOGI SPASIAL KASUS TUBERKULOSIS (TB) PARU ANAK DI KOTA MEDAN TAHUN 2016-2020 (CETAK).pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Di dunia, tuberkulosis paru adalah penyebab terjadinya morbiditas dan mortalitas pada anak, namun penanggulangan kasus tuberkulosis paru pada anak masih kurang diprioritaskan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui epidemiologi spasial kasus tuberkulosis paru pada anak tahun 2016-2020, menggunakan pendekatan kuantitatif dengan studi ekologi. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Maret-Juli 2021. Lokasi penelitian ini adalah seluruh Kota Medan dengan jumla Kecamatan sebanyak 21 Kecamatan. Sampel yang digunakan adalah laporan penemuan kasus kesakitan tuberkulosis paru pada anak di Kota Medan Tahun 2016-2020. Pada penelitian ini teknik pengambilan sampel menggunakan data sekunder kasus tuberkulosis paru anak 5 tahun terakhir. Analisis data pada penelitian ini adalah analisis spasial menggunakan aplikasi geoda dan Qgis versi 1.8.0. Hasil penelitian ini adalah kasus tuberkulosis paru anak lebih tinggi pada laki-laki, tidak terdapat pola khusus antara kepadatan penduduk dengan kasus tuberkulosis paru anak, kelembaban udara di Kota Medan selama 5 tahun terakhir cenderung stabil, tahun 2016 ada autokorelasi spasial positif dengan nilai Moran‟s I sebesar 0.1999, tahun 2017 tidak ada autokorelasi spasial positif dengan nilai Moran‟s I sebesar 0,147, tahun 2018 tidak ada autokorelasi spasial dengan nilai Moran‟s I sebesar 0.131, tahun 2019 tidak ada autokorelasi dengan nilai Moran‟s I sebesar -0.067, dan tahun 2020 ada autokorelasi spasial positif dengan nilai Moran‟s I sebesar 0,275. Disarankan lebih memprioritaskan penanggulangan kasus tuberkulosis paru anak pada wilayah endemisitas tinggi, lebih meningkatkan penyelidikan epidemiologi sehingga daa surveillans dan epidemiologi tuberkulosis paru anak dapat diterimukan.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Epidemiologi, Spasial, Tuberkulosis Paru Anak
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 610 Medical sciences Medicine > 614 Incidence and prevention of disease
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat > Kesehatan Masyarakat > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Nurul Hidayah Siregar
Date Deposited: 06 Jan 2022 06:54
Last Modified: 11 Jan 2022 07:04
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/12823

Actions (login required)

View Item View Item