Qhasha, Zyla (2020) Perencanaan Dan Evaluasi Dakwah Badan Kemakmuran Masjid Al-Falaah Kampung Dadap Glugur Darat Medan. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan.
|
Text
skripsi Zyla Qhasha md.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini berjudul Perencanaan dan Evaluasi Dakwah Badan Kemakmuran Masjid Al-Falaah Kampung Dadap Glugur Darat Medan. Tujuannya untuk mengetahui perencanaan dakwah dan evaluasi dakwah yang dilaksanakan oleh Badan Kemakmuran Masjid Al-Falaah Kampung Dadap Glugur Darat Medan pada tahun 2019. Jenis penelitiannya dengan menggunakan penelitian kualitatif. Informan penelitiannya adalah bapak ketua, sekretaris dan bendahara Badan kemakmuran Masjid Al-Falaah. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian adalah wawancara, observasi, dan dokumentasi. Data yang dikumpulkan kemudian dianalisis guna dapat ditarik kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam setiap kegiatan dakwah yang dilakukan di Masjid Al-Falaah diawali dengan perencanaan program terlebih dahulu agar dapat menentukan bagaimana cara mewujudkan tujuan proses yang ditentukan. Melalui program dakwah BKM melaksanakan kegiatan dan evaluasi, walaupun evaluasi yang BKM lakukan hanya 1 tahun sekali namun cukup efektif karena BKM menggunakan evaluasi Input, proses, dan hasil (output) sehingga mengetahui adanya tujuan kegiatan yang mereka lakukan pada tahun 2019 telah tercapai
Jenis Item: | Skripsi (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 2X4 FIQH |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Manajemen Dakwah > Skripsi |
Pengguna yang mendeposit: | Mrs Siti Masitah |
Date Deposited: | 21 Jul 2021 07:22 |
Last Modified: | 21 Jul 2021 07:22 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/11918 |
Actions (login required)
View Item |