Strategi Program Agama Lembaga Penyiaran Publik (LPP) TVRI Sumut Dalam Membangun Citra Pertelevisian Pada Acara Mimbar Agama Islam

Ulfa, Riza (2020) Strategi Program Agama Lembaga Penyiaran Publik (LPP) TVRI Sumut Dalam Membangun Citra Pertelevisian Pada Acara Mimbar Agama Islam. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
skripsi riza ulfa 2021.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan agar mengerti Strategi LPP TVRI Sumut dalam membangun Citra TVRI Sumut, mengetahui apa saja program LPP TVRI Sumut dalam membangun Citra melalui acara Mimbar Agama Islam, serta hambatan LPP TVRI Sumut dalam membangun Citra melalui acara Mimbar Agama Islam. Metode yang digunakan yaitu dengan pendekatan penelitian deskriptif kualitatif, oleh karena itu penelitian ini memaparkan langsung berhadapan kepada informan penelitian untuk mengumpulkan data-data informasi yang khusus ditujukan saat melakukan penelitian. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu dengan melakukan wawancara mendalam (indept interview). Melakukan wawancara secara langsung dengan Narasumber penelitian, Tanya jawab sambil bertatap muka secara langsung, dan dokumentasi yaitu pengumpulan dokumen-dokumen yang berisi data penelitian. Hasil penelitian bahwa Strategi LPP TVRI Sumut dalam membangun Citra TVRI Sumut melalui proses Internal dan Eksternal program. Internal adanya keselarasan pengelola program harus berjalan dengan baik, komunikasi yang baik antara produksi program, kemasan (isi) program, staff-staff produksi program yang bekerjasama dengan baik. Eksternal yaitu masyarakat atau publik yang tetap setia menonton program LPP TVRI Sumut. Program LPP TVRI Sumut dalam membangun citra melalui acara Mimbar Agama Islam yaitu bentuk program Agama yang bekerja sama dengan pemerintah terutama Kominfo untuk mensyiarkan kegiatan Umat beragama FKUB (Forum Kerukunan Umat Beragama) seperti Islam, Kristen, Budha, Konghucu, dan hindu. Hambatan LPP TVRI Sumut dalam membangun Citra melalui acara Mimbar Agama Islam yaitu anggaran untuk promosi program Mimbar Agama Islam masih sangat kurang, SDM yang semakin berkurang, dan peralatan produksi program acara masih jauh tertinggal dari perkembangan teknologi yang ada seperti sekarang ini.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 2X7 FILSAFAT DAN PERKEMBANGANNYA > 2X7.2 Da’wah Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Komunikasi dan Penyiaran Islam > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Novita Sari
Date Deposited: 21 Jul 2021 04:28
Last Modified: 21 Jul 2021 04:28
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/11911

Actions (login required)

View Item View Item