Kepemimpinan Visioner Kepala Madrasah Dalam Meningkatkan Kinerja Guru Di MTs Darul Qur’an Kec. Percut Sei Tuan

Ginting, Raga Asbri (2021) Kepemimpinan Visioner Kepala Madrasah Dalam Meningkatkan Kinerja Guru Di MTs Darul Qur’an Kec. Percut Sei Tuan. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI LENGKAP RAGA ASBRI GINTING.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Tujuan dari penelitian Kepemimpinan Visioner Kelapa Madrasah dalam Meningkatkan Kinerja Guru di MTs Darul Qur’an Kec. Percut Sei Tuan yaitu: 1) Untuk mendapatkan informasi program kerja kepala Madrasah yang merujuk pada visi Madrasah Darul Qur’an di Medan Tembung, Kab. Deli Serdang, 2) untuk mendapatkan informasi kebijakan kepala Madrasah dalam meningkatkan kinerja guru di Madrasah Darul Qur’an di Medan Tembung, Kab. Deli Serdang, 3) Untuk mendapatkan informasi faktor keberhasilan kepemimpinan visioner Kepala Madrasah di Madrasah Darul Qur’an di Medan Tembung, Kab. Deli Serdang. Penelitian ini dilaksanakan dengan menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif, Sumber data primer yang dijadikan sebagai data pokok dalam penelitian ini diperoleh dari wawancara dengan Kepala Madrasah, Wakil kepala Madrasahdan guru, dan lainya. Hasil penelitian ini ditemukan bahwa: 1) Program kerja Kepala Madrasah yang merujuk pada visi Madrasah di Darul Qur’an Kec. Percut Sei Tuan bahwa sudah dilakukan dengan baik dan kepala madrasah melakukan seperti membuat rencana kegiatan tahunan setiap awal tahun ajaran. Dan untuk efektifnya rencana tersebut, langkah yang dilakukan adalah membuat time schedule, di dalam time schedule tersebut telah dicantmkan berbagai jenis kegiatan 2) Kepemimpinan Visioner Kepala Madrasah dalam meningkatkan kinerja guru di Madrasah Darul Qur’an Kec. Percut Sei Tuan bahwa kepemimpinan visioner kepala madrasah di Darul Qur’an Kec. Percut Sei Tuan menjadikan guru lebih berinovasi dalam mengembangkan metode pembelajarannya, diakrnakan kepala madrasah Darul Qur’an Kec. Percut Sei Tuan memberikan kesempatan kepada guru-guru di madrasah Darul Qur’an Kec. Percut Sei Tuan untuk mengikuti kegiatan pelatihan-pelatihan, MGMP,KKG,UKG 3) Faktor keberhasilan kepemimpinan visioner Kepala Madrasah di Madrasah Darul Qur’an Kec. Percut Sei Tuan faktor pendukungnya adalah siswa,guru, stakeholder dan fasilitas sarana dan prasarana yang memadai. Terjalinnya kerjasama yang baik antara pihak madrasah dengan stakeholder merupakan keuntungan kepada pihak madrasah dikarnakan setelah lulus siswa dari madrasah Darul Qur’an Kec. Percut Sei Tuan dapat di terimah dengan baik oleh masyarakat

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 2X7 FILSAFAT DAN PERKEMBANGANNYA > 2X7.3 Pendidikan Islam
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Novita Sari
Date Deposited: 17 Apr 2021 04:23
Last Modified: 17 Apr 2021 04:23
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/11392

Actions (login required)

View Item View Item