Mawaddah, Nur (2019) Implementasi Teknik Program Dinamik Pada Traveling Salesman Problem (TSP). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.
|
Text
gabungan skripsi mawaddah ok.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Kegiatan pengoperasian yang baik dan tepat akan membantu perusahaan menghadapi persaingan dunia usaha yang semakin hari semakin tinggi. Salah satu kegiatan yag dilakukan perusahaan adalah yang bergerak dalam bidang jasa yaitu melakukan pengiriman barang secara optimal. Penelitian dengan judul “Implementasi Teknik Program Dinamik pada Traveling Salesman Problem (TSP)” , memiliki rumusan masalah penerapan teknik program dinamik pada penyelesaian Traveling Salesman Problem (TSP) sebagai graph Hamilton untuk menentukan rute yang paling optimal berdasarkan jarak dan waktu tempuh yang paling minimum. Tujuan penelitian ini adalah mengkaji Traveling Salesman Problem (TSP) sebagai graph Hamilton dengan menggunakan program dinamik untuk mendapatkan rute yang paling optimal berdasarkan jarak dan waktu tempuh yang paling minimum. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data sekunder lalu data akan dibuat dalam bentuk graph Hamilton lalu diselesaikan dengan program dinamik. Berdasarkan analisis data yang dilakukan diperoleh kesimpulan bahwa penyelesaian Traveling Salesman Problem (TSP) dengan program dinamik diperoleh rute dengan waktu pengiriman barang yang optimal di wilayah Kel. Pandau Hulu I sebesar 5375 detik, di wilayah Kel. Pandau Hulu II sebesar 6020 detik dan wilayah Kel. Pusat Pasar sebesar 5430detik.
Jenis Item: | Skripsi (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 500 Natural sciences and mathematics > 510 Mathematics |
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > Matematika > Skripsi |
Pengguna yang mendeposit: | Ms Novita Sari |
Date Deposited: | 09 Feb 2021 04:51 |
Last Modified: | 09 Feb 2021 04:51 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/10770 |
Actions (login required)
View Item |