Pengembangan Buku Ajar Fisiologi Hewan Berintegrasi Nilai-nilai Keislaman Prodi Biologi Fakultas Sains dan Teknologi UIN SU

Tambunan, Efrida Pima Sari (2019) Pengembangan Buku Ajar Fisiologi Hewan Berintegrasi Nilai-nilai Keislaman Prodi Biologi Fakultas Sains dan Teknologi UIN SU. Lembaga Penelitian Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) UIN Sumatera Utara, Medan.

[img]
Preview
Text
Laporan Penelitian Efrida Pima Sari Tambunan BOPTN.pdf

Download (8MB) | Preview

Abstract

Sarana pembelajaran dalam bentuk tertulis atau tercetak yang disusun secara sistematis dan memuat materi pembelajaran serta sebagai bahan acuan dalam pembelajaran yang merupakan definisi dari buku ajar. Buku ajar yang terintegrasi keislaman dapat menambah ketaqwaan bagi mahasiswa kepada Tuhan Yang Maha Esa, serta keyakinan mahasiswa bahwa Al Qur’an merupakan sumber ilmu tertinggi. Buku ajar yang dikombinasikan dalam ayat Alquran ini membuat mahasiswa menaruh minat dalam pembelajaran mata kuliah fisiologi hewan pada khususnya. Tujuan penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengembangan buku ajar serta tanggapan mahasiswa terhadap buku ajar fisiologi hewan terintegrasi nilai-nilai keislaman pada Program Studi Biologi Fakultas Sains dan Teknologi UINSU. Metodologi penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan (Research and development) oleh Borg and Gall yang memiliki langkah-langkah antara lain: studi pendahuluan, merencanakan penelitian, pengembangan desain, uji coba lapangan pendahuluan/terbatas dengan cara validasi desain, revisi desain, uji coba produk, revisi produk. Berdasarkan hasil validasi dari beberapa ahli yaitu ahli media 76% memiliki kriteria layak, ahli materi 71% dikriteriakan layak, ahli bahasa 84% dinyatakan dengan kriteria sangat layak, ahli tentang integrasi keislaman 63% dengan kriteria layak, serta hasil responden dari tanggapan mahasiswa pada uji skala kecil 88% dengan kriteria sangat layak, dan hasil responden dari mahasiswa pada uji skala besar 87% dinyatakan dengan kriteria sangat layak. Maka dapat disimpulkan bahwa buku ajar fisiologi hewan berintegrasi nilainilai keislaman pada Program Studi Biologi Fakultas Sains dan Teknologi UINSU layak digunakan dan memiliki respon yang sangat baik

Jenis Item: Lainnya
Uncontrolled Keywords: Pengembangan, Buku Ajar, Fisiologi Hewan
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 507 Education, research, related topics
500 Natural sciences and mathematics > 590 Zoological sciences
Divisions: Laporan Penelitian (Research Report)
Pengguna yang mendeposit: Ms Nurul Hidayah Siregar
Date Deposited: 05 Feb 2021 08:33
Last Modified: 05 Feb 2021 08:33
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/10725

Actions (login required)

View Item View Item