Manajemen Rekrutmen Tenaga Pendidik Di Madrasah Tsanawiyah Darul Ilmi Batangkuis

Anggraini, Diana Dwi (2020) Manajemen Rekrutmen Tenaga Pendidik Di Madrasah Tsanawiyah Darul Ilmi Batangkuis. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
DIANA DWI ANGGRAINI SKRIPSI.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Secara umum, penelitian ini mempunyai tujuan untuk menjelaskan rekrutmen tenaga pengajar yang ada di Madrasah Tsanawiyah Darul Ilmi Batangkuis. Adapun metode yang digunakan adalah penelitian yang bersifat kualitatif. Dan adapun tujuannya yakni mengetahui bagaimana perencanaan rekrutmen tenaga pendidik di Madrasah Tsanawiyah Darul Ilmi Batangkuis, bagaiamana pengorganisasian rekrutmen tenaga pendidik di Madrasah Tsanawiyah Darul Ilmi Batangkuis, bagaiamana pelaksanaan rekrutmen tenaga pendidik di Madrasah Tsanawiyah Darul Ilmi Batangkuis dan bagaiamana pengawasan rekrutmen tenaga pendidik di Madrasah Tsanawiyah Darul Ilmi Batangkuis Hasil penelitian mengungkapkan bahwa: (1) Perencanaan rekrutmen tenaga pendidik di MTs Darul Ilmi adalah dengan melakukan analisis terlebih dahulu mengenai kebutuhan tenaga pendidik yang dibutuhkan, kemudian melakukan penyebaran informasi mengenai adanya rekrutmen tersebut (2) Pengornganisasian rekrutmen tenaga pendidik di MTs Darul Ilmi adalah membagi tiap-tiap pengurus rekrutmen seperti siapa yang melakukan penerimaan calon tenaga pendidik (3) Pelaksanaan rekrutmen tenaga pendidik di MTs Darul Ilmi adalahdilakukan ketika madrasah membutuhkan tenaga pendidik dan proses pelaksanaan nya meliputi kegiatan seperti memberi berkas lamaran, melakukan interview, melakukan seleksi berkas dan pengumuman diterima nya tenaga pendidik. (4) Pengawasan rekrutmen tenaga pendidik di MTs Darul Ilmi adalah dibawah pengawasan kepala yayasan dan ditanggungjawabi oleh kepala madrasah.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 2X7 FILSAFAT DAN PERKEMBANGANNYA > 2X7.3 Pendidikan Islam > 2X7.33 Tingkat stanawiyah dan ‘aliyah
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Novita Sari
Date Deposited: 17 Jan 2021 14:49
Last Modified: 17 Jan 2021 14:49
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/10516

Actions (login required)

View Item View Item