Mardhiah, Ainul (2020) Uji Daya Terima Dan Nilai Kandungan Gizi Pada, Penambahan Tepung Labu Kuning Dalam Pembuatan Biskuit. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.
|
Text
Skripsi Akhir _ Ainul Mardhiah.pdf Download (3MB) | Preview |
Abstract
Tanaman labu kuning termasuk dalam keluarga buah labu-labuan atau curcubitacea, dan masih sekerabat dengan melon (cucumis melo) dan mentimun (cucumis sativum). Tanaman ini merupakan tanaman semusim yang bersifat menjalar dengan perantaraan alat pemegang berbentuk pilin atau spiral, berambut kasar, berbatang basah dengan panjang 5-25 meter. Tanaman labu kuning mempunyai salur dahan berbentuk spiral yang keluar di sisi tangkai daun. Berdaun tunggal, berwarna hijau, dengan letak berselang-seling, dan bertangkai panjang. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui daya terima dan kandungan nilai gizi dari biskuit tepung labu kuning. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian eksperimen murni dengan rancangan eksperimental sederhana. Yang hanya terdiri dari satu faktor dengan perlakuan yaitu perlakuan pertama dengan 20% tepung labu kuning dan 80% tepung terigu dan perlakuan kedua dengan 50% tepung labu kuning dan 50% tepung terigu. Uji daya terima ini dilakukan te rhadap 19 panelis yaitu panelis anak SD dan analisis kandungan gizi dilakukan di laboratorium balai riset dan standarisasi industry padang dan uji vitamin a dilakukan di laboratorium FKM UINSU. Hasil penelitian menunjukkan bahwa A1 merupakan sampel yang paling disukai oleh panelis dengan skor penilaian terhadap aroma 78,94% (suka), warna 89,47% (suka), rasa 94,73% (suka) dan tekstur 94,73% (suka). Hasil analisis kandungan gizi yang terdiri dari serat 15,26% (A1) dan 16,14% (A2) vitamin a Penelitian selanjutnya disarankan untuk melihat kandungan gizi lainnya yang terdapat pada biskuit dan dapat dijadikan sebagai makanan tambahan anak sekolah dasar.
Jenis Item: | Skripsi (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 610 Medical sciences Medicine > 613 Personal Health & Safety |
Divisions: | Fakultas Kesehatan Masyarakat > Kesehatan Masyarakat > Skripsi |
Pengguna yang mendeposit: | Ms Novita Sari |
Date Deposited: | 13 Jan 2021 17:07 |
Last Modified: | 13 Jan 2021 17:07 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/10461 |
Actions (login required)
View Item |