Kontribusi Konsep Diri Dan Kepercayaan Diri Terhadap Interaksi Sosial Mahasiswa BKI FITK UIN Sumatera Utara Medan

Hasibuan, Ali Daud (2020) Kontribusi Konsep Diri Dan Kepercayaan Diri Terhadap Interaksi Sosial Mahasiswa BKI FITK UIN Sumatera Utara Medan. Fakultas Ilmu Tarbiyah Dan Keguruan UINSU Medan.

[img]
Preview
Text
FINAL LAPORAN PENELITIAN ADH.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan konsep diri, kepercayaan diri, dan interaksi sosial mahasiswa Prodi BKI FITK UIN Sumatera Utara Medan. Juga untuk melihat kontribusi konsep diri dan kepercayaan diri terhadap interaksi sosial mahasiswa Prodi BKI FITK UIN Sumatera Utara Medan. Penelitian ini menggunakan pendekatan korelasional yang bertujuan untuk mengetahui seberapa besar kontribusi antara variabel penelitian. Populasi penelitian ini berjumlah 517 mahasiswa. Sampel penelitian ini berjumlah 226 mahasiswa, diambil dengan menggunakan teknik simple random sampling. Instrumen yang digunakan adalah angket. Data dianalisis dengan mengguakan teknik deskriptif, dan pengujian hipotesis dilakukan dengan teknik analisis jalur. Hasil analisis menunjukkan bahwa: (1) konsep diri mahasiswa berada pada kategori tinggi dengan skor rata-rata 69,8 atau 69,8% dari skor ideal, (2) kepercayaan diri mahasiswa berada pada kategori tinggi dengan skor rata-rata 91,27 atau 76,1% dari skor ideal, (3) interaksi sosial mahasiswa berada pada kategori tinggi dengan skor rata-rata 101,13 atau 77,79% dari skor ideal, (4) konsep diri berkontribusi terhadap interaksi sosial sebesar 19,4%, (5) kepercayaan diri berkontribusi terhadap interaksi sosial sebesar 21,9%, (7) konsep diri dan kepercayaan diri secara bersama-sama berkontribusi terhadap interaksi sosial sebesar 28%, (8) konsep diri berkontribusi terhadap interaksi sosial melalui kepercayaan diri sebesar 2%.

Jenis Item: Lainnya
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.7 Kesejahteraan siswa/peserta didik
Divisions: Laporan Penelitian (Research Report)
Pengguna yang mendeposit: Ms Novita Sari
Date Deposited: 11 Jan 2021 15:26
Last Modified: 11 Jan 2021 15:26
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/10412

Actions (login required)

View Item View Item