Pengaruh Pendidikan dan Pekerjaan Terhadap Pemahaman Berasuransi Syariah (Studi Kasus Di Kecamatan Batang Toru Kabupaten Tapanuli Selatan)

Harahap, Selvionita (2020) Pengaruh Pendidikan dan Pekerjaan Terhadap Pemahaman Berasuransi Syariah (Studi Kasus Di Kecamatan Batang Toru Kabupaten Tapanuli Selatan). Other thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI SELVIONITA HARAHAP(0505162058).pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Asuransi Syariah merupakan sistem asuransi yang menjalankan operasionalnnya berdasarkan prinsip syariah. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh pendidikan (X1) dan pekerjaan (X2) terhadap pemahaman berasuransi syariah. Penelitian ini menggunakan dua variabel independen yaitu pendidikan (X1) dan pekerjaan (X2) dengan satu variabel dependen pemahaman berasuransi syariah (Y). Dalam penelitian ini populasi yang ldiambil adalah masyarakat Kecamatan Batang Toru Kabupaten Tapanuli Selatan yang berjumlah 33,469 orang sehingga teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dan menggunakan rumus slovin dengan pengukuran skala likert yaitu teknik pengambilan sampel secara sengaja sesuai dengan persyaratan sampel yang diperlukan dalam penelitian. Dalam penlitian ini dikumpulkan melalui penyebaran kuesioner kepada 100 orang masyarakat di Kecamatan Batang Toru Kabupaten Tapanuli Selatan sebagai sampel penelitian. Data diproses melalui program SPSS V 24 dengan teknis analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat variabel pendidikan dengan thitung > ttabel yaitu (0,685>0,197) dengan tingkat signifikan 0,495>0,05, maka dapat disimpulkan bahwa variabel pendidikan berpengaruh positif tapi tidak signifikan terhadap pemahaman berasuransi syariah. Dan variabel pekerjaan dengan thitung > ttabel yaitu (3,975>0,197) dengan tingkat signifikan 0,000<0,05, maka dapat disimpulkan bahwa variabel pekerjaan berpengaruh terhadap pemahaman berasuransi syariah.

Jenis Item: Skripsi (Other)
Uncontrolled Keywords: Pendidikan, Pekerjaan, dan Pemahaman
Subjects: 2X6 SOSIAL DAN BUDAYA > 2X6.3 Ekonomi
300 Social sciences > 360 Social services; association > 368 Insurance
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Asuransi Syariah > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Nurul Hidayah Siregar
Date Deposited: 08 Jan 2021 08:06
Last Modified: 08 Jan 2021 08:06
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/10375

Actions (login required)

View Item View Item