Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian ISPA Di Wilayah Puskesmas Sentosa Baru Medan

Lubis, Ade Syahrena (2019) Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian ISPA Di Wilayah Puskesmas Sentosa Baru Medan. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstract

ISPA merupakan penyakit yang dapat menyebabkan kematian terutama pada anak, namun demikian kesadaran masyarakat untuk menjaga kesehatan masih sangat rendah hal ini terlihat masih banyaknya masyarakat yang merokok dan karena kurangnya pengetahuan mengenai ISPA Maka dari itu diperlukan peningkatan pengetahuan, pendidikan, informasi dan lingkungan yang baik untuk pencegahan penyakit ISPA.Tujuan penelitian ini adalah mengidentifikasi hubungan pengetahuan, pendidikan,informasi dan lingkungan masyarakat dengan kejadian ISPA. Desain penelitian berbentuk survei analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasinya adalah masyarakat yang berobat di puskesmas sentosa dengan tekhnik pengambilan sampel secara random sampling. Variabel penelitianya pengetahuan, pendidikan, informasi, lingkungan dan kejadian ISPA dengan tehnik pengumpulan data menggunakan cara pembagian kuesioner. Analisa data dengan menggunakan Uji Chi - Square dengan nilai kemaknaan 0,05. Hasil Penelitian dari 60 responden mayoritas responden memiliki pengetahuan kategori baik yaitu sebesar 33 orang (55%), mayoritas responden memiliki pendidikan kategori rendah yaitu sebesar 21 orang (35%) sedangkan mayoritas responden memiliki informasi kategori baik yaitu sebesar 39 orang (65%) dan lingkungan baik 32 orang (53,3%). Dimana Nilai probabilitas (Asymp Sig) 0.027 < dari tingkat kepercayaan 0,05 untuk pengetahuan. Nilai probabilitas (Asymp Sig) 0.007 < dari tingkat kepercayaan 0,05 untuk pendidikan dan Nilai probabilitas (Asymp Sig) 0.016 < dari tingkat kepercayaan 0,05 untuk sumber informasi dan lingkungan baik ada sebanyak 32 orang (53,3%). Kesimpulan dalam penelitian ini adalah terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan, pendidikan, informasi dan lingkungan terhadap kejadian ISPA.Oleh karena itu perlunya peningkatan upaya pencegahan ISPA dengan cara meningkatkan pengetahuan pendidikan, informasi dan kebersihan lingkungan.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 610 Medical sciences Medicine > 616 Diseases
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat > Kesehatan Masyarakat > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Novita Sari
Date Deposited: 23 Dec 2020 06:35
Last Modified: 23 Dec 2020 06:35
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/10187

Actions (login required)

View Item View Item