Pengaruh Kualitas Pelayanan (SERVQUAL) Karyawan Terhadap Kepuasan Pelanggan PDAM TIRTANADI Di Kelurahan Kenangan Kecamatan Percut Sei Tuan

Hrp, Muhammad Yusuf (2019) Pengaruh Kualitas Pelayanan (SERVQUAL) Karyawan Terhadap Kepuasan Pelanggan PDAM TIRTANADI Di Kelurahan Kenangan Kecamatan Percut Sei Tuan. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
Skripsi Muhammad Yusuf Hrp.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

PDAM Tirtanadi mempunyai tugas menyelenggarakan pelayanan air minum yang memenuhi persyaratan kesehatan, mengelola pelayanan air limbah, meningkatkan kualitas lingkungan sehat dan mengembangkan perekonomian daerah melalui setoran pendapatan asli daerah. Adanya sumber pengelolahan air minum, Water Plant (WTP) baru merupakan pilihan yang tidak dapat ditawar lagi dalam mendukung kelanjutan hidup perusahaan dalam melakukan pelayanan kebutuhan air bersih bagi seluruh warga masyarakat. Tujuan penelitian ini adalah apakah kualitas pelayanan (servqual) berpengaruh terhadap kepuasan pelanggan pada PDAM Tirtanadi di Kelurahan Kenangan Kecamatan Percut Sei Tuan. Metodologi untuk menjawab rumusan masalah di atas adalah dengan pendekatan kuantitiatif melalui teknik analisa data regresi regresi sederhana untuk menjawab hipotesis yang ada. Sampel yang digunakan adalah pelanggan PDAM Tirtanadi Percut Sei Tuan sebanyak 100 responden. Jenis dan sumber data menggunakan data primer dan data sekunder. Hasil penelitian bahwa kualitas pelayanan berpengaruh terhadap kepuasan pelanggan pada PDAM Tirtanadi di Kelurahan Kenangan Kecamatan Percut Sei Tuan dibuktikan dengan uji statistik Thitung = 1,036 maka diperoleh t hitung > t tabel atau 10,714 > 1,96. Dari hasil uji t tersebut, diperoleh bahwa Ha diterima dan pengaruh variabel kualitas pelayanan terhadap tingkat kepuasan pelanggan 53,9 % dan sisanya 46,1 % dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 651 Office services
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Novita Sari
Date Deposited: 23 Dec 2020 04:22
Last Modified: 23 Dec 2020 04:22
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/10177

Actions (login required)

View Item View Item