Sinaga, Putri Aisyah Amini (2020) Faktor Faktor Yang Mempengaruhi Nasabah Pensiunan PTPN IV Mengajukan Pembiayaan Murabahah Pada PT. BPRS Amanah Bangsa Cabang Pematang Siantar. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.
|
Text
SKRIPSI PUTRI AISYAH PS1 UINSU.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Secara umum calon nasabah yang akan mengajukan pembiayaan tentu memilih bank yang dapat memberikan kemudahan. Setiap nasabah akan memperhatikan dan mempertimbangkan faktor-faktor tertentu yang memutuskan untuk pembiayaan, karena bagaimanapun konsumen dalam perilakunya akan mencari kepuasan yang maksimal dalam memenuhi kebutuhannya. Jika harga jual murabahah yang ditawarkan terlalu tinggi, maka daya beli nasabah rendah atau kurang diminati atau sebaliknya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Biaya Operasional, Kecepatan Pencairan, dan Margin Keuntungan yang ditawarkan PT. BPRS Amanah Bangsa Pematangsiantar dan prosedur pembiayaan yang ditetapkan, yang mana hal tersebut dapat mempengaruhi peningkatan jumlah nasabah pembiayaan murabahah Pensiunan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dan analisis data yang digunakan adalah uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, uji regresi linear berganda, dan uji hipotesis dengan bantuan SPSS 22. Teknik pengumpulan data melalui penyebaran kuisioner yang diajukan kepada nasabah pembiayaan murabahah Pensiunan dengan sampel sebanyak 97 responden. Hasil penelitian ini menghasilkan nilai R Square sebesar 0,704 (70,4%) maka variabel X1 (Biaya Operasional), X2 (Kecepatan Pencairan) X3 (Margin Keuntungan) dengan nilai sebesar 70,4% dapat dijelaskan terhadap variabel Y (Pembiayaan Murabahah) sedangkan sisanya 29,6% merupakan faktor-faktor lain. Hal ini menunjukkan bahwa dari ketiga variabel independen yang paling berpengaruh terhadap peningkatan jumlah nasabah pembiayaan murabahah Pensiunan PT. BPRS Amanah bangsa di Pematangsiantar adalah variabel Biaya Operasional (X1) yaitu sebesar 0,749, sedangkan Kecepatan Pencairan (X2) = 0,557 dan Margin Keuntungan (X3) = 0.436 dari uji regresi linear berganda. Hal ini menunjukkan bahwa variabelvariabel bebas yang terdiri dari Biaya Operasional, Kecepatan Pembiayaan, dan Margin Keuntungan berpengaruh simultan terhadap Pengajuan pembiayaan murabahah Pensiunan.
Jenis Item: | Skripsi (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 2X4 FIQH > 2X4.2 Muamalah > 2X4.27 Bank |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah S1 > Skripsi |
Pengguna yang mendeposit: | Ms Novita Sari |
Date Deposited: | 14 Dec 2020 11:42 |
Last Modified: | 14 Dec 2020 11:42 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/10113 |
Actions (login required)
View Item |