Analisis transaksi pembayaran menggunakan financial technologi di kalangan millineal :(studi kasus mahasiswa FEBI UINSU)

Tri Lestari, Restya (2020) Analisis transaksi pembayaran menggunakan financial technologi di kalangan millineal :(studi kasus mahasiswa FEBI UINSU). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Meddan.

Full text not available from this repository.

Abstract

Skripsi berjudul “Analisis Transaksi Pembayaran Menggunakan Financial Technology Dikalangan Milenial ( Studi Kasus Mahasiswa Febi Uinsu )”. A.n Restya Tri Lestari. Di bawah bimbingan pembimbing I Dr. M. Ridwan. MA dan Pembimbing II M.Ikhsan Harahap,M.S.I Perkembangan teknologi informasi secara konstan melakukan inovasi dan mengeksplorasi kreativitas untuk menciptakan teknologi yang memiliki nilai tambah. Oleh karena itu, setiap transaksi ekonomi dapat diimplementasikan di dunia digital kapan saja, di mana saja, dan dapat diakses secara cepat dan mudah. Saat ini sangat penting untuk memberikan inovasi teknologi di dalam bidang perekonomian. Fintech berhubungan dengan perusahaan yang menggunakan teknologi inovatif modern untuk membentuk penyediaan jasa keuangan. Fintech dipandang sebagai pasar baru yang mengintegrasikan keuangan dan teknologi serta menggantikan struktur keuangan tradisional dengan proses berbasis teknologi baru. Kebutuhan masyarakat saat ini ditopang oleh kecanggihan teknologi, termasuk juga pada aktivitas pembayaran dimana setiap orang hari ini melakukan semuanya dengan sangat instan dan juga mudah. Saat ini banyak sekali jenis pembayaran non tunai yang dapat dilakukan masyarakat melalui aplikasi mobile payment, dimana perkembangan pembayaraan non tunai sudah ada sejak beberapa tahun yang lalu. Jenis penelitian ini adalah analisis kualitatif dan iduktif,yang dilakukan peneliti sesuai dengan informan dalam penelitian ini di Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, di jalan Wiliam Iskandar Medan Estate. Waktu dilakukannya penelitian ini dimulai pada 20 Juni 2020 sampai 15 juli 2020. dengan jumlah subjek/informan yang 10 orang mahaisiswa diantaranya 5 pria dan 5 wanita. Hasil Penelitian Perkembangan Fintech di Universitas Islam Negeri Sumatera Utara sudah cukup baik dan semakin berkembang, Efesiensi terlebih lagi sangat membantu dalam proses transaksi, kegiatan transaksi akan lebih praktis dan bisa dikontrol serta adanya peghematan waktu . Pola penggunaan fintech Pola penggunaan tentunya menjadi lebih praktis, karena inovasi ini mempermudah, semua fitur-fitur yang digunakan pun sangat mudah dipahami sehingga dapat dengan mudah menggunakannya

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Transaksi, Financial Technology, Milenial
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics > 332 Financial economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah S1
Pengguna yang mendeposit: Ms Novita Sari
Date Deposited: 11 Dec 2020 03:43
Last Modified: 11 Dec 2020 03:43
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/10102

Actions (login required)

View Item View Item